
20 Bahasa Indonesia
Persiapan
Persiapan
Dasar-dasar
Pencucian Awal (Water Jet (Jet Air) dan Baki Internal)
PERHATIAN
• Jangan gunakan Jet Air secara berlebihan. Penggunaan Jet Air secara berlebihan akan
meningkatkan pemakaian air.
• Saat mengisi air ke tabung, lakukan secara perlahan. Jika tidak, air dapat meluap dari
tabung.
Water Jet (Jet Air) dan Baki Internal akan
membantu Anda mencuci dengan tangan
sebelum mesin cuci mulai beroperasi.
Water Jet (Jet Air) hanya tersedia bila
pintu dibuka dengan level air diatur kurang
dari High (Tinggi). Untuk pencucian awal,
gunakan Baki Internal yang dirancang untuk
memudahkan pencucian dengan tangan.
1. Dengan pintu terbuka, turunkan Baki
Internal, lalu letakkan pakaian yang akan
dicuci.
2. Tekan Water Jet (Jet Air) untuk mengisi
air ke Baki Internal, lalu cuci pakaian
dengan tangan.
3. Setelah selesai, Anda dapat kembali
menggunakan air dalam siklus utama
atau kuras air.
• Untuk kembali menggunakan air,
alirkan air ke tabung secara manual.
• Untuk menguras air, tekan Drain
(Kuras).
CATATAN
• Jika Anda ingin mencuci dengan tangan
sewaktu mesin beroperasi, tekan Start/
Pause (Mulai/Jeda) untuk menghentikan
operasi, lalu ikuti langkah 1-3 di atas.
• Jika Anda membuka pintu dan Baki
internal, turunkan Baki internal secara
manual untuk pencucian awal.
• Untuk penggunaan pertama, Water Jet
akan mengeluarkan air ke kotak deterjen
selama 1 detik agar dapat mengeluarkan
udara dari selang air. Setelah penggunaan
pertama tersebut, Water Jet akan
berhenti secara otomatis setelah 5 menit
pengoperasian.
• Jangan gunakan selain untuk pencucian
awal, seperti mencuci sepatu atau hewan.
WA6700JS(PREMIUM)-03515D-03_ID.indd 20 2016-01-20 7:18:27