Dil ID: 12
Dil Adı: portugal
Dil Kodu: pt11tayfun Produtos da Marca JATA
Dünyanın En Büyük
Elektronik Bilgi Kütüphanesi



Mencukur
Masa adaptasi kulit
Hasil cukuran pertama Anda mungkin tidak
memuaskan dan kulit Anda bahkan mengalami
sedikit iritasi. Hal ini normal. Kulit dan jenggot Anda
perlu waktu agar terbiasa dengan sistem pencukur
baru. Untuk membiasakan kulit Anda dengan alat
baru ini, kami sarankan Anda bercukur secara rutin
(minimal 3 kali seminggu) dan hanya dengan alat
ini selama 3 minggu.
Untuk mendapatkan hasil terbaik pada
kenyamanan kulit, sebaiknya pangkaslah jenggot
terlebih dahulu bila belum bercukur selama 3 hari
atau lebih.
Pencukuran kering
1 Hidupkan alat cukur.
2 Gerakkan kepala pencukur pada kulit Anda
dengan gerakan melingkar untuk memotong
semua rambut yang tumbuh dengan arah yang
berbeda. Berikan sedikit tekanan agar nyaman
ketika mencukur.
Catatan: Jangan menekan terlalu kuat, karena
dapat menyebabkan iritasi kulit.
3 Matikan alat cukur dan bersihkan alat cukur
setiap kali selesai digunakan.
4 Pasang penutup pada pencukur untuk
melindungi kepala alat cukur.
Pembersihan dan perawatan
Membersihkan alat cukur di bawah keran
Bersihkan alat cukur setiap kali setelah mencukur
agar performanya optimal.
14
Bahasa Indonesia